Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2024

ISTILAH-ISTILAH YANG BERHUBUNGAN DENGAN GERAK

Gambar
ISTILAH-ISTILAH YANG BERHUBUNGAN DENGAN GERAK Dalam artikel ini saya akan menjelaskan mengenai beberapa istilah dalam anatomi yang berhubungan dengan gerak. Berikut istilah – istilah yang berhubungan dengan gerak. FLEKSIO Fleksio : Membengkokkan sendi. Biasanya merupakan gerakan anterior tapi kadang-kadang merupakan gerakan posterior EKSTENSIO Ekstensio : meluruskan sendi. Biasanya berlangsung ke arah posterior. LATEROFLEKSIO Laterofleksio : pergerakan tubuh pada bidang koronal. ABDUKSIO – ADUKSIO Abduksi : pergerakan menjauhi garis tengah tubuh pada bidang koronal. Aduksi : pergerakan mendekati garis tengah tubuh pada bidang koronal ROTASIO Rotasio : pergerakan bagian tubuh mengelilingi sumbu panjangnya. Rotasio medial : pergerakan dimana permukaan anterior suatu bagian menghadap ke medial. Rotasio lateral : pergerakan dimana permukaan anterior suatu bagian menghadap ke lateral PRONASIO – SUPINASIO Pronasio : rotasio medial lengan bawah sehingga telap

ISTILAH-ISTILAH ANATOMI YANG BERHUBUNGAN DENGAN POSISI

Gambar
  ISTILAH-ISTILAH YANG BERHUBUNGAN DENGAN ANATOMI Sebelum belajar mengenai sistem anatomi dan fisiologi   manusia, kita terlebih dahulu belajar mengetahui istilah-istilah yang berhubungan dengan anatomi karena dalam proses pembelajaran anatomi fisiologi kita akan bertemu dengan banyak istilah-istilah yang baru untuk kita. Berikut ini merupakan beberapa istilah dasar yang berhubungan dengan posisi. SIKAP ANATOMI Semua gambaran pada tubuh manusia yang didasarkan terhadap anggapan bahwa orang berdiri tegak dengan ekstremitas atas di samping tubuh dan wajah serta telapak tangan mengarah ke depan. BIDANG MEDIAN SAGITAL / MIDSAGITAL   Bidang vertikal yang melalui pertengahan tubuh yang membagi tubuh menjadi separuh kanan dan separuh kiri yang sama dilihat dari gambar ditunjukan oleh garis berwarna merah. BIDANG PARAMEDIAN / PARASAGITAL Bidang-bidang yang terletak di samping bidang median dan sejajar dengan bidang median. Dari gambar di tunjukan oleh garis berwarna biru yang merupakan bid